Persibo Bojonegoro gagal mewujudkan ambisinya untuk mematahkan rekor Blitar Poetra dalam laga lanjutan Grup C Liga 3 Kapal Api PSSI Jawa Timur 2018 didukung Bukalapak dan Fits Indonesia. Bermain di hadapan ribuan publiknya sendiri, Minggu (22/4/2018) di Stadion H. Letjen Sudirman, Bojonegoro, tuan rumah bermain imbang 1-1 dengan pemuncak klasemen sementara, Blitar Poetra.
Jalannya pertandingan di babak pertama relatif biasa-biasa saja. Kedua tim sama-sama tampil hati-hati. Namun situasi tersebut berubah menjadi memanas pada babak kedua. Buktinya, delapan kartu kuning dan dua kartu merah dikeluarkan oleh wasit Farid Riesdianto asal Sidoarjo Jawa Timur ini. Masing-masing dua kartu kuning untuk tuan rumah dan selebihnya diterima tim tamu.
Kedua tim juga tampil lebih panas di paruh kedua. Pasalnya, dua gol yang mewarnai laga ini terjadi di babak kedua.
Persibo harus tertinggal terlebih dulu dari Blitar Poetra melalui Mayunda Virlo pada menit ke 88. Gol dari pemain nomer 10 itu tidak bertahan lama, selang satu menit kemudian Laskar Angling Dharma berhasil menyamakan kedudukan melalui M. Andi Sektiawan pada menit 89.
Setelah gol penyeimbang tersebut, kericuhan sempat terjadi. Seperti laporan Blokbojonegoro.com, sempat terjadi bentrok antarpemain kedua tim. Situasi ini membuat laga dihentikan. Bahkan, akibat kerusuhan tersebut, suporter Laskar Angling Dharma sempat tersulut emosinya dan melontarkan kata-kata kotor kepada para ofisial Blitar Poetra.
Sebelumnya, ofisial Blitar Poetra juga adu mulut dengan wasit maupun pengawas pertandingan lantaran dua kartu merah yang diberikan kepada anak asuhnya sangat tidak wajar. Bahkan, pihak keamanan juga sampai turun tangan untuk menenangkan salah satu ofisial tim tamu.
Setelah permainan terhenti sekitar 5 menit, tepatnya menit ke 90+4 pertandingan kembali dilanjutkan dengan bola milik tim tamu. Hanya saja, meski wasit memberi tambahan waktu 5 menit, kedua tim tidak berhasil menambah gol, skor sama kuat 1-1 pun menutup laga ini.
Dengan hasil tersebut Blitar Poetra yang baru melakoni 5 laga ini kokoh di puncak klasemen dengan 13 poin. Sedangkan Persibo harus menutup paruh musim ini dengan 9 poin dan tertahan di peringkat ketiga klasemen sementara.(RIZAL/PSSI JATIM)